You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Transjakarta Koridor XIII Ciledug - Tendean Butuh Lahan Untuk Putar Balik
.
photo doc - Beritajakarta.id

DKI akan Bebaskan Lahan di Jalur Transjakarta Koridor XIII

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta berencana membebaskan lahan di lokasi proyek Jalan Layang Transjakarta Koridor XIII Ciledug-Kapten Tendean. Lahan tersebut dibutuhkan untuk jalur putar balik bus Transjakarta saat melintas di ruas Jalan Ciledug Raya.

Memang idealnya kita butuh lahan. Kita sudah bersurat ke Asisten Pembangunan

Kabid Manajemen Rekayasa Lalu Lintas Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta, Priyanto menjelaskan, pihaknya telah mengusulkan agar dilakukan pembebasan lahan untuk jalur putar balik bus Transjakarta Koridor XIII.

"Memang idealnya kita butuh lahan. Kita sudah bersurat ke Asisten Pembangunan. Karena dalam hal ini kita tidak punya anggaran," katanya, Selasa (10/1).

100 Bus akan Dioperasikan di Koridor XIII

Ia mengungkapkan, sementara ini, opsi yang bisa dilakukan untuk menyiapkan jalur putar arah bus Transjakarta Koridor XIII dengan mengarahkannya ke sejumlah perumahan menuju Tanggerang.

"Ada perumahan tapi agak jauh," ucapnya.

Menurut Priyanto, saat ini opsi tersebut belum dikomunikasikan dengan pengembang perumahan. Di luar opsi itu, ada pula sejumlah lahan yang bisa dibebaskan di Jalan Abdul Malik.

"Tapi kita belum melakukan survei ke lapangan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3685 personFolmer
  2. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye959 personTiyo Surya Sakti
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye934 personFolmer
  4. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye882 personFolmer
  5. Dinsos DKI Luncurkan SiPending Emas Mobile

    access_time18-11-2024 remove_red_eye821 personAldi Geri Lumban Tobing